Kepala KUA Bojongmangu Sinergikan Program Dalam Rapat Minggon
Daerah

Kepala KUA Bojongmangu Sinergikan Program Dalam Rapat Minggon

  20 Nov 2024 |   44 |   Penulis : Biro Humas APRI Jawa Barat|   Publisher : Biro Humas APRI Jawa Barat

Bojongmangu, 20/11/2024, Sinergitas lintas sektoral adalah bentuk kerja sama, kolaborasi, atau koordinasi antara berbagai sektor atau lembaga untuk mencapai tujuan bersama. Sinergi ini penting karena setiap sektor memiliki keahlian, sumber daya, dan peran yang berbeda, yang jika digabungkan, dapat memberikan solusi yang lebih efektif terhadap suatu masalah atau tantangan.
KUA Bojongmangu sebagai salah satu leading sektor di kecamatan dalam bidang agama, selalu berupaya untuk membangun sinergitas tersebut dengan mengikuti rapat minggon dan acara-acara lainnya di kecamatan Bojongmangu. 
Acara minggon dihadiri oleh Sekcam Kecamatan Bojongmangu, Kapolsek, Danramil, Kepala Puskesmas, Kepala desa se kecamatan Bojongmangu, dan unsur lainnya juga turut hadir pada acara tersebut.
Kepala KUA Bojongmangu, Dodi Supriadi dalam sambutannya menyampaikan berbagai program yang bersinergi langsung dengan program lintas sektoral diantaranya terkait dengan sosialisasi bahaya judi online, pencegahan stunting, maraknya Bank emok dan lain lain.
"Kita harus bersinergi untuk pencegahan dan memerangi bahaya judol dan lain lain,"pungkasnya.

Share | | | |