KUA AIR HITAM Wujudkan Ramah Layanan
30 Oct 2024 | 99 | Penulis : Humas PC APRI Lambar| Publisher : Biro Humas APRI Lampung
PC.APRI LAMBAR (HUMAS).Kua Air Hitam dalam kesehariannya menyikapi Pentingnya memperkuat peran Kua sebagai Ujung Tombak Kementerian Agama harus bisa diimplementasikan dalam kegiatannya dengan cara meningkatkan pelayanan yang baik kepada masyarakat di 10 pekon dengan tidak tebang pilih,dengan cara menjalin hubungan dan sinergisitas dengan aparatur pekon setempat.
menyoroti besarnya perhatian masyarakat terhadap peran Kua menuntut para petugas karyawan dan karyawati di dalamnya harus ekstra bekerja dan penuh kehati-hatian dalam bertindak ,memasang mata dan telinga agar bisa menyerap setiap gejala dan gejolak yang terjadi di masyarakat.
Pemberdayaan dan peningkatan kompetensi para penyuluh dan staf Kua menjadi barometer yang bisa membantu terlaksananya capaian program kegiatan Program Kua sesuai harapan dan target.
Respon dari masyarakat terhadap kinerja Kua tentunya berbeda beda ,hal tersebut harus dibaca dan dirumuskan sebagai bahan pertimbangan semua petugas dalam bertindak.
"Oleh Karena itu ,saya sering menekankan dan mengajak kepada semua karyawan dan karyawati Kua Air Hitam khususnya untuk selalu memulai sesuatunya dengan penuh semangat, Ramah senyum salam dan sapa kepada semua Tamu yang datang, agar komunikasi terbangun dengan baik".Demikian Tanggapan Usep Soleh Qodarudin,S.Ag selaku kepala KUA Air Hitam disela sela waktunya yg disampaikan kepada penulis.(Usq)