Kepala Kemenag Lampung Timur Dukung Muswil II APRI dan Tekankan Peran Strategis Penghulu di Masyarakat.
Daerah

Kepala Kemenag Lampung Timur Dukung Muswil II APRI dan Tekankan Peran Strategis Penghulu di Masyarakat.

  03 Feb 2025 |   10 |   Penulis : PC APRI Lampung Timur|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

LAMPUNG TIMUR [Humas] 3 Februari 2025 – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Timur, H. Indrajaya, S.Ag., M.A.P., menyampaikan ucapan selamat atas penyelenggaraan Musyawarah Wilayah (Muswil) II Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (APRI) Provinsi Lampung yang akan digelar besok, Selasa, 4 Februari 2025, di Asrama Haji Rajabasa, Bandar Lampung.

Dalam pernyataannya, H. Indrajaya berharap agar Muswil II APRI Provinsi Lampung berjalan sukses dan PW APRI Lampung dapat terus bersinergi dalam mewujudkan program-program Kementerian Agama, khususnya dalam upaya memperkuat ketahanan keluarga menuju Indonesia Emas.

Beliau menekankan pentingnya peran strategis penghulu, tidak hanya sebagai pencatat pernikahan, tetapi juga sebagai ujung tombak dalam pencegahan stunting melalui edukasi kepada calon pengantin. Dengan memberikan bimbingan pra-nikah yang komprehensif, penghulu dapat menyampaikan pentingnya kesiapan fisik dan mental sebelum menikah, serta memberikan edukasi mengenai kesehatan keluarga dan gizi yang baik untuk mencegah stunting pada anak.

Peran penghulu dalam mendampingi masyarakat agar memahami pentingnya kesiapan fisik dan mental sebelum menikah sangat krusial demi mewujudkan keluarga yang sehat dan berkualitas.

Dengan demikian, diharapkan para penghulu dapat berperan aktif dalam mendukung program-program pemerintah, khususnya dalam pencegahan stunting, guna mewujudkan generasi Indonesia yang sehat dan berkualitas.

Penulis:[H. Kas]

Share | | | |