PENGHULU BANSRI: CINTA YANG MEMBAWA KE SURGA
Inspirasi

PENGHULU BANSRI: CINTA YANG MEMBAWA KE SURGA

  18 Dec 2024 |   32 |   Penulis : PC APRI Lampung Timur|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

PENGHULU BANSRI: CINTA YANG MEMBAWA KE SURGA

Menikah adalah sebuah komitmen terhadap cinta untuk hidup bersama baik dalam suka  maupun duka. Jika ditanya kisah cinta impianmu seperti apa? Sudah pasti jawabannya adalah seperti adam dan hawa, seperti yusuf dan julaiha, seperti Muhammad dan khodijah kubro.mereka sangat menyukai cerita keluarga para nabi. Yang terus menerus di tuturkan para guru guru ngaji mereka. Kisah kisah ini selalu ada ending yang manis dalam setiap ceritanya. ALLAH akhirnya mempertemukan pasangan ini dengan cara yang tidak terduga. Mereka menikah di pertengahan  bulan Desember tahun ini tepatnya tanggal 12 Desember 2024 yang dihadiri penghulu dari KUA Kecamatan Bandar Sribhawono, Syafran Lubis. Acara pernikahan ini dilaksanakan setelah        hari mendaftarkan di KUA Bandar Sribhawono , tanggal 11 November tahun 2024

Acara akad nikah dan rersepsi pernikahan ini memang bukan seperti pestanya sang pengeran dan permaisuri, yang pestanya begitu perfect, juga tidak ada EO tapi bagi pasangan ini dan keluarga keduanya pernikahan ini adalah acara terhebat yang akan mereka  kenang seumur hidup dan diceritakan pada anak cucu mereka nanti.

Pernikahan bukanlah sebuah akhir, tapi merupakan sebuah awal yang terus kita jalani dalam kasih sayang dan membuatnya menjadi bahagia selamanya. Tetamu yang datang terus berdoa agar ikatan cinta mereka selalu dalam ridho Allah yang akan membawa mereka ke surga. “barokalloh lakuma dan semoga samawa ya” ucap para tamu yang punya kesempatan bersalaman dengan mereka.

Share | | | |