KUA Negeri Besar Sebrangi Sungai Demi Pelayanan
Daerah

KUA Negeri Besar Sebrangi Sungai Demi Pelayanan

  13 Nov 2024 |   27 |   Penulis : PC APRI Way Kanan|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Way Kanan - Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Negeri Besar Ali Mustofa, S.Ag, beserta pegawai menyebrangi sungai untuk memberikan pelayanan ke Kampung Negeri Kasih pada Rabu, 13 November 2024. Negeri Kasih terletak di ujung Kabupaten Way Kanan berbatasan langsung dengan Kabupaten Tulang Bawang Barat.

Ali Mustofa menghadiri dan memberikan hikmah perkawinan dalam resepsi pernikahan pasangan Khairul Ikhwan dan Era Damayanti di Kampung Negeri Kasih, salah satu kampung yang berada dalam wilayah Kecamatan Negeri Besar. Perjalanan menuju Kampung Negeri Kasih membutuhkan perjuangan, dengan ditemani  Sarino, S.H.I (Penyuluh Agama Islam), Imam Nurcahyo, S.H. (Penghulu), dan Hasbi, S.Sos. (Penyuluh Agama Islam) pelayanan tetap dapat dilaksanakan.

Perjalanan harus menyusuri sungai yang kadangkala tidak bersahabat dengan menggunakan alat transportasi sangat sederhana yang umumnya digunakan oleh masyarakat yaitu; perahu. Perjalanan selama hampir memakan satu jam ini melewati muara sungai yang dikelilingi oleh lahan-lahan perkebunan milik masyarakat. Itu dikarenakan jika akses jalan darat ditempuh maka akan memakan waktu yang lama dengan medan yang sulit serta jalur yang memutar.
 
Kedatangan Kepala KUA di Kampung Negeri Kasih disambut meriah, antusias masyarakat begitu tinggi dengan diiringi musik tradisional khas masyarakat setempat. Kehadiran ini mempunyai nilai tersendiri bagi pasangan pengantin dan masyarakat Kampung Negeri Kasih, dengan memberikan hikmah dan nasehat yang menginspirasi kepada pasangan yang akan melangkah ke dalam ikatan suci pernikahan, juga menjadi inspirasi dalam menjaga dan memperkuat nilai-nilai agama di tengah tantangan geografis yang unik.

Perjalanan ini juga merupakan bukti kesungguhan dedikasi KUA Negeri Besar dalam melayani masyarakat dan komunitas agama di wilayah yang kadang sulit dijangkau, terlepas dari kendala geografis dan cuaca yang berubah-ubah.

#KUA_Kita #GerakPenghulu #PenyuluhAgamaBergerak #StopJudiOnline #CegahKawinAnak 
(Humas APRI Way Kanan)

Share | | | |