
Daerah
Kepala KUA Metro Kibang Hadiri Rembuk Stunting untuk Percepatan Penurunan Stunting
17 Feb 2025 | 32 | Penulis : PC APRI Lampung Timur| Publisher : Biro Humas APRI Lampung
LAMPUNG TIMUR [Humas]– Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Metro Kibang, Drs. H. Em Sapri Ende, M.Sy., menghadiri Rembuk Stunting yang digelar di Balai Pertemuan Umum (BPU) Kecamatan Metro Kibang, Senin (17/2).
Acara ini dihadiri oleh Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Lampung Timur, Forkopimcam, perwakilan dinas terkait, kepala desa, Ketua TP-PKK, Ketua TPPS desa, Ketua TPK desa, PD PLD, dan Ketua TKSK se-Kecamatan Metro Kibang. Mengusung tema *"Menuju Keluarga Bebas Stunting untuk Indonesia Emas,"* kegiatan ini menjadi bagian dari implementasi Aksi Konvergensi Stunting tahap tiga.
Camat Metro Kibang, Drs. Heriyansyah, menekankan pentingnya rembuk stunting dalam memperkuat komitmen pemerintah daerah dalam perencanaan, koordinasi, pemantauan, serta sosialisasi terkait pencegahan stunting.
"Kami di Forkopimcam sangat mendukung kegiatan ini sebagai bagian dari percepatan penurunan dan pencegahan stunting di Kecamatan Metro Kibang," ujarnya.
Sementara itu, Ketua TPPS Kabupaten Lampung Timur yang diwakili Plt. Kepala Dinas P3AP2KB, Titin Wahyuni, S.Pd., M.Pd., menegaskan bahwa rembuk stunting memiliki peran krusial dalam percepatan penurunan angka stunting.
"Faktor utama penyebab stunting meliputi pola asuh orang tua, kondisi ekonomi, penggunaan gawai, serta kesadaran gizi ibu hamil. Untuk menekan angka stunting, diperlukan kerja sama semua pihak," katanya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi lintas sektor dalam upaya mewujudkan generasi yang lebih sehat dan bebas stunting di Metro Kibang.
Penulis:[H. Kas]
Editor:[Szp]