KUA Seluma Timur Terima Buku Panduan Zakat dan Wakaf KUA Seluma Timur Terima Buku Panduan Zakat dan Wakaf
31 Oct 2024 | 32 | Penulis : Humas Cabang APRI Bengkulu| Publisher : Biro Humas APRI Bengkulu
Seluma (Humas) ---- KUA Seluma Timur menerima buku panduan zakat dan wakaf dari Sidarlan S.Pd.,MH Kasi Penyelenggara Zakat dan Wakaf Kementerian Agama (Kemenag) Seluma. Penyerahan buku panduan ini berlangsung di KUA Seluma Timur pada hari Senin (28/10)
Buku panduan ini diharapkan dapat menjadi referensi penting bagi para penyuluh dalam menjalankan tugas mereka di lapangan, terutama dalam mensosialisasikan zakat dan wakaf kepada masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi upaya KUA Seluma Timur yang telah proaktif berkoordinasi dengan kami dalam rangka pengelolaan zakat dan penyertifikatan tanah wakaf. Buku panduan ini kami berikan sebagai dukungan agar penyuluh dapat lebih efektif dalam menjalankan tugasnya.” Ujar Sidarlan.
Kepala KUA Seluma Timur Riyan Pattawijaya S.H.I menyambut baik pemberian buku panduan ini dan berkomitmen untuk memanfaatkannya dalam setiap kegiatan sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat. Buku ini akan menjadi pegangan dalam memfasilitasi pemahaman yang lebih baik tentang zakat dan wakaf, sehingga program kampung zakat dapat berjalan dengan sukses dan membawa manfaat besar bagi masyarakat di wilayah Seluma Timur.
Dengan adanya buku panduan ini, diharapkan para penyuluh KUA Seluma Timur dapat semakin optimal dalam menjalankan tugasnya, dan menjadi contoh yang baik dalam pengelolaan zakat dan wakaf di daerah lainnya.