Bidang Pemberdayaan Potensi Muslimah DMI Kab. Fakfak Laksanakan Seminar
Daerah

Bidang Pemberdayaan Potensi Muslimah DMI Kab. Fakfak Laksanakan Seminar

  06 Oct 2024 |   62 |   Penulis : PC APRI Kabupaten Fakfak|   Publisher : Biro Humas APRI Papua Barat

Fakfak, 06/10/2024__Bidang Pemberdayaan Potensi Muslimah Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kab. Fakfak menggelar Seminar  dengan tema "Membangun Kesehatan Mental Keluarga Menuju Keluarga Bahagia" di Studio Multypurpose RRI Fakfak, yang dibuka oleh Asisten III Pak Girin, SE, Saat Laporan Panitia oleh  Nurhaeni menyampaikan Bahwa Peran penting dalam menentukan kesehatan mental seseorang di masyarakat adalah keluarga, selanjutnya  tujuan kegiatan ini adalah membangun keluarga yang memiliki komitmen  dan menambah pengetahuan dan pengalaman untuk muslimah di Kabupaten Fakfak. Pembicara kegiatan ini adalah dr. Amira Ali Abdat, Sp.OG,M.Kes  dan peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah ormas Islam dan OKP Islam serta 53 Majlis Taklim yang berada di 3 Distrik dan Guru Guru Tingkat SMP/MTs dan MA/SMA. 

Selanjutnya Ketua DMI Kab. Fakfak dalam Sambutannya yang di wakili Sutran Pattawara menyampaikan. terima kasih kepada bidang pemberdayaan potensi muslimah yang menjalankan kegiatan seminar ini dan memberikan apresiasi kepada  ibu-ibu karena ibu itu memiliki peranan yang cukup dalam keluarga Muslim.perempuan sebagai anak dari orang tuanya sebagai istri dari suaminya perempuan sebagai orang tua dari anak-anak., 

Sambutan Pemerintah Kabupaten Fakfak oleh Asisten III Pak Girin, SE,  sekaligus Membuka Acara Seminar menyampaikan apresisi kepala DMI Kab.Fakfak yang menjalankan Kegiatan ini. ini merupakan langkah yang sangat positif dalam meningkatkan pemahaman akan mendapatkan informasi mengenai apa yang mendunia saat ini dan setiap keluarga untuk mewujudkan ketahanan keluarga.kebahagiaan keluarga merupakan landasan hidup seseorang Keluarga memiliki peran yang sangat penting dalam kesehatan mental seseorang. Keluarga bisa menjadi sumber dukungan emosional, membantu mengidentifikasi dan melakukan intervensi dini, dan membantu anggota keluarga mengakses layanan kesehatan mental,tuturnya

di akhir sambutan asisten sangat berharap kepada semua peserta agar dapat mengukiti paparan materi dengan baik agar apa yang di sampaikan dapat bermanfaat dan di aplikasikan dalam kehidupan keluarga.

Share | | | |