Besok Diumumkan Hasilnya: Perebutan Posisi PPIH Lampung Timur Semakin Sengit
Daerah

Besok Diumumkan Hasilnya: Perebutan Posisi PPIH Lampung Timur Semakin Sengit

  21 Nov 2024 |   6 |   Penulis : PC APRI Lampung Timur|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Lampung Timur (Humas), 21 November 2024* – Proses rekrutmen Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kloter dan PPIH Arab Saudi tahun 1446 H/2025 M memasuki tahap pertama yang digelar serentak hari ini di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Lampung. Untuk Kabupaten Lampung Timur, seleksi berlangsung di Aula Kantor Kemenag setempat dengan diikuti 26 calon petugas yang hadir penuh semangat.  

Rekrutmen ini bertujuan menjaring petugas profesional, berintegritas, dan siap melayani jamaah haji dengan maksimal, baik di tanah air maupun di Arab Saudi. Menurut H. Liwon, salah satu panitia, dari 26 peserta, 9 di antaranya adalah calon Ketua Kloter atau Tim Pembimbing Haji Indonesia (TPHI), sementara 17 lainnya bersaing untuk menjadi Pembimbing Ibadah Haji dan PPIH Arab Saudi.  

“Terdapat tujuh penghulu yang turut bersaing, yaitu Drs. H. Azkur (Kepala KUA/Penghulu Mataram Baru), Drs. EM. Sapri Ende, M.Sy. (Kepala KUA/Penghulu Metro Kibang), H. Syafran, M.H. (Penghulu Bandar Sribhawono), Muhson, M.Sy. (Kepala KUA/Penghulu Raman Utara), Retno Setiawan SB, M.H. (Kepala KUA/Penghulu Sukadana), dan Muhammad Nur, S.Ag. (Kepala KUA/Penghulu Pekalongan),” terang Liwon.  

Ia menyebut bahwa hasil seleksi akan diumumkan besok, Jumat, 22 November 2024. “Peserta yang lulus seleksi tingkat Kabupaten Lampung Timur berhak mengikuti seleksi tingkat Provinsi, yang jadwalnya akan diumumkan kemudian,” pungkasnya.

Penulis : [H. Kas]
Editor : [H. SSP]

Share | | | |