Bimwin, Upaya KUA Blambangan Umpu Bekali Catin Ilmu Membangun Keluarga
Daerah

Bimwin, Upaya KUA Blambangan Umpu Bekali Catin Ilmu Membangun Keluarga

  21 Nov 2024 |   7 |   Penulis : PC APRI Way Kanan|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Way Kanan - Komunikasi yang intens dan interaktif antara pasangan suami isteri dapat mencegah persoalan dalam rumah tangga. Demikian intisari yang disampaikan H. Anwar Shodiq yang menjadi narasumber Bimbingan Perkawinan (Bimwin) yang diadakan Rabu (20/11/2024) di Balai Nikah KUA Blambangan Umpu. Hadir dalam kegiatan tersebut pemateri dari KUA Blambangan Umpu, Penyuluh KB Dinas P3PPKB Way Kanan dan 10 (sepuluh) pasang Calon Pengantin di wilayah Kecamatan Blambangan Umpu

"Maka, menikahlah dengan berbekal ilmu pengetahuan. Jalin komunikasi yang intens dan interaktif antara pasangan suami isteri

karena komunikasi yang efektif dapat mencegah persoalan dalam rumah tangga. Insya Allah dengan poin tersebut akan menjadikan pernikahan menjadi bermakna dan di ridhoi oleh Allah SWT." Ujar Anwar yang juga Penyuluh Agama KUA Blambangan Umpu.

Adapun Materi yang disampaikan dalam kegiatan tersebut adalah seputar pernikahan, tujuan, Fungsi, hak kewajiban suami istri, resolusi konflik keluarga, Fiqih perkawinan, Pemahaman terkait Pencegahan Stunting dan sosialisasi Wakaf Tunai Calon Pengantin (WTC).

Sementara Lanari Halsa Gatri, SE, dan Firanty Hersiana S.Keb dari Dinas P3PPKB menyampaikan materi tentang Sosialisasi aplikasi Elsimil. Sebuah aplikasi yang di tujukan untuk calon pengantin.

"Pasangan yang akan menikah diwajibkan untuk memiliki sertifikat elektronik Siap Nikah Siap Hamil (elsimil). Jadi, aplikasi ini memang di tujukan untuk para calon pengantin." Ungkap Gatri

Kegiatan di lanjutkan dengan pembagian sertifikat yang di keluarkan oleh KUA Kecamatan Blambangan Umpu.

(Humas PC APRI Way Kanan)

Share | | | |