Daerah
Kepala KUA Balik Bukit Ikuti Pemetaan Kompetensi ASN
04 Oct 2024 | 132 | Penulis : Humas PC APRI Lambar| Publisher : Biro Humas APRI Lampung
PC APRI Lampung Barat (Humas). Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Balik Bukit Fathurrahman, S.Ag., M.H., turut berpartisipasi dalam kegiatan Pemetaan Kompetensi Aparatur Sipil Negara (ASN) Sesi II melalui Computer Assisted Competency Tes (CACT) bertempat di UPT Badan Kepegawaian Negara Lampung Kota Bandar Lampung, Jum'at (04/10/2024).
Kegiatan yang dilaksanakan mulai dari tanggal 1,3,4 Oktober 2024 (Selasa, Kamis & Jum'at) ini terbagi dalam dua sesi setiap harinya. Sesi pertama dimulai pukul 08.00 Wib dan Sesi kedua pukul 13.00 Wib s.d selesai. CACT ini diikuti oleh seluruh Pejabat dilingkungan Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung, termasuk seluruh kepala Madrasah dan kepala KUA se-provinsi Lampung sesuai dengan jadwal serta sesi yang telah ditentukan untuk masing-masing peserta, dan hari ini (Jum'at) merupakan hari terahir pelaksanaan kegiatan dimaksud.
Program pemetaan kompetensi ASN ini merupakan bagian dari program UPT BKN Lampung untuk melakukan evaluasi dan pengembangan kompetensi ASN yang ada, sehingga materi yang diujikan terkatagori pada tiga kelompok yang meliputi Manajerial dan Sosio Kuktural, Literasi Digital. dan Emerging Skills, dengan hasil ahir Optimal, Cukup Optimal, dan Kurang Optimal. Tujuannya, selain untuk mengukur kompetensi yang dimiliki juga sebagai landasan dalam pengembangan profesionalisme ASN;.
Melalui keikutsertaannya dalam kegiatan ini, Fathurrahman merasakan mendapat pengalaman dan wawasan baru dalam upaya peningkatan kemampuan pada pelaksanaan tugas dan pelayanan sebagai kepala KUA. (Fr)