Kepala Kemenag Way Kanan: Rakernas, Momen Selaraskan Kebijakan Untuk Wujudkan Daya Saing Umat.
Daerah

Kepala Kemenag Way Kanan: Rakernas, Momen Selaraskan Kebijakan Untuk Wujudkan Daya Saing Umat.

  12 Nov 2024 |   17 |   Penulis : PC APRI Way Kanan|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

Way Kanan - Kementerian Agama Kabupaten Way Kanan turut berpartisipasi dalam Kick Off Meeting Rapat Kerja Nasional (Rakernas) dengan tema "Strategi dan Arah Kebijakan Kementerian Agama 2025-2029: Menyatukan Langkah, Mewujudkan Daya Saing Umat untuk Kemaslahatan Masa Depan."

Acara yang dilaksanakan secara virtual melalui Zoom Meeting ini berlangsung di Aula Amal Bhakti, Selasa (12/11/2024) dan dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Way Kanan beserta jajarannya, termasuk Kasubbag Tata Usaha, para Kepala Seksi, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), dan Kepala Madrasah (Kamad) se-Kabupaten Way Kanan.

Rakernas ini dipimpin langsung oleh Menteri Agama, Nasaruddin Umar. Dalam sambutannya, Menteri Agama menekankan pentingnya perumusan visi dan misi strategis Kementerian Agama untuk memperkuat daya saing umat dalam rangka kemaslahatan bangsa di masa depan. Menurutnya, kementerian harus memegang peran sentral sebagai stabilisator sosial, terutama dalam masyarakat Indonesia yang kaya akan keragaman etnis dan budaya.

Menag menjelaskan bahwa Kementerian Agama memiliki fungsi utama dalam menjaga keharmonisan dan toleransi masyarakat yang multikultural. Namun, tantangan yang ada saat ini mengharuskan kementerian untuk semakin memperkuat perannya dalam menghadapi isu-isu sensitif seperti perbedaan etnis dan suku yang kerap menjadi sumber perpecahan. 

"Kementerian Agama harus memiliki visi yang tajam ke depan. Stabilitas sosial kita perlu terus diperkuat agar mampu menjawab tantangan zaman. Mari kita menciptakan inovasi-inovasi di Kementerian Agama yang bisa mengelaborasi perbedaan menjadi satu kekuatan bersama.. Saatnya kita membuka lembaran baru untuk membangun Indonesia yang solid dan mampu bersaing di kancah internasional," ujar Menteri Nasaruddin.
Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Way Kanan menyampaikan bahwa Rakernas ini merupakan momen penting untuk menyelaraskan kebijakan dan strategi jangka panjang demi mewujudkan visi "Daya Saing Umat." Menurutnya, Rakernas ini dapat menjadi langkah awal bagi kementerian dalam membangun kebijakan yang terarah dan konkret untuk lima tahun mendatang.

"Rakernas ini sangat penting bagi kita semua. Ini adalah kesempatan untuk menyamakan langkah dalam mencapai visi 'Daya Saing Umat' yang dapat menjawab kebutuhan zaman. Semoga melalui Rakernas ini, Kementerian Agama semakin siap menjalankan perannya demi kemaslahatan umat di masa depan," katanya.

Dengan diselenggarakannya Rakernas ini, diharapkan Kementerian Agama dapat merumuskan arah kebijakan yang jelas dan kuat untuk menghadapi tantangan era globalisasi. Kebijakan-kebijakan ini diharapkan tidak hanya memperkuat harmonisasi masyarakat, tetapi juga meningkatkan daya saing bangsa dalam kancah global.

(Humas PC APRI Way Kanan)

Share | | | |