Kemenag Buka Layanan di MPP Lampung Timur, Bupati Minta Tambahan Sertifikasi Halal
Daerah

Kemenag Buka Layanan di MPP Lampung Timur, Bupati Minta Tambahan Sertifikasi Halal

  05 Mar 2025 |   12 |   Penulis : PC APRI Lampung Timur|   Publisher : Biro Humas APRI Lampung

LAMPUNG TIMUR [Humas]– Kementerian Agama (Kemenag) resmi membuka layanan baru di Mal Pelayanan Publik (MPP) Lampung Timur, Selasa (4/3/2025). Kehadiran layanan ini menjadi langkah strategis pemerintah dalam meningkatkan akses dan kualitas pelayanan publik bagi masyarakat setempat.

Bupati Lampung Timur, Ela, menyambut baik inisiatif tersebut dan mengapresiasi hadirnya layanan Kemenag di MPP. Ia berharap ke depan layanan ini dapat diperluas dengan tambahan layanan sertifikasi halal serta pengukuran arah kiblat.

"Kami sangat mengapresiasi kehadiran layanan Kemenag di MPP. Harapan kami, ke depan bisa ditambahkan layanan sertifikasi halal dan pengukuran arah kiblat agar masyarakat Lampung Timur lebih mudah mengaksesnya tanpa harus datang langsung ke kantor Kemenag," ujar Ela.

Penulis:[H. Kas]

Share | | | |