
Duka Bersama, PC APRI Lampung Timur Sampaikan Belasungkawa untuk Keluarga Kepala KUA Way Tuba
06 Jan 2025 | 64 | Penulis : PC APRI Lampung Timur| Publisher : Biro Humas APRI Lampung
Lampung Timur – Pengurus Cabang Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (PC APRI) Kabupaten Lampung Timur hari ini Senin, 6 Januari 2025 menyampaikan ucapan duka mendalam atas wafatnya Ibunda dari Bapak Ramadan, S.Pd.I., Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Way Tuba, Kabupaten Way Kanan.
Ibunda almarhumah berpulang pada Minggu, 5 Januari 2025, di kediamannya di Kampung Sungsang, Negeri Agung, Way Kanan.
“Semoga Allah SWT menerima segala amal kebaikan almarhumah, mengampuni segala khilafnya, serta memberikan kesabaran kepada keluarga yang ditinggalkan,” ujar Ketua PC APRI Lampung Timur dalam pernyataan resmi yang disampaikan pada Senin (6/1).
Ucapan belasungkawa ini menjadi bentuk solidaritas dan empati PC APRI terhadap salah satu anggotanya, Bapak Ramadan, yang selama ini dikenal sebagai sosok yang berdedikasi dalam menjalankan tugas sebagai Kepala KUA Way Tuba.
Kepergian Ibunda almarhumah meninggalkan duka mendalam, tidak hanya bagi keluarga besar Bapak Ramadan, tetapi juga bagi para kolega di lingkungan KUA dan PC APRI.
Sebagai bentuk penghormatan, sejumlah anggota PC APRI Lampung Timur juga direncanakan untuk melakukan takziah ke Way Kanan.
“Kami berharap, kehadiran kami nanti dapat sedikit menguatkan keluarga dalam melewati masa sulit ini,” tambahnya.
Almarhumah dimakamkan di pemakaman keluarga Kampung Sungsang, Way Kanan, pada hari yang sama. Suasana haru dan khidmat mengiringi prosesi pemakaman yang dihadiri oleh kerabat, tetangga, dan masyarakat setempat.
PC
APRI Lampung Timur terus mendoakan almarhumah agar ditempatkan di sisi terbaik
Allah SWT. Innalillahi wa inna ilaihi raji’un.
Penulis : (H. Kas)