Warga Desa Nanga Payak Kayan Hulu Gelar Walimatus Safar Haji
19 Sep 2024 | 43 | Penulis : Biro Humas APRI Kalimantan Barat| Publisher : Biro Humas APRI Kalimantan Barat
Warga Desa Nanga Payak di Kecamatan Kayan Hulu menggelar acara Walimatus Safar, Minggu (20 /5/2024).Kegiatan tersebut dilaksanakan di kediaman Mahabar Bin Odong dan Mahani Binti Aspen, yang telah mendaftar sejak tahun 2013 dan baru bisa berangkat pada tahun ini, 1445 Hijriyyah atau 2024 Masehi.
Acara dimulai dengan pembukaan,pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan serangkaian sambutan. Kepala Desa Nanga Payak, Syukur Adeni, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar seluruh masyarakat Nanga Payak memberikan doa restu dan memaafkan segala kekhilafan dari Bapak Mahabar dan Ibu Mahani.
"Kami semua berharap agar perjalanan haji Bapak Mahabar dan Ibu Mahani lancar dan mendapat haji yang mabrur. Kami juga memohon kepada seluruh masyarakat untuk memberikan doa dan memaafkan segala kesalahan mereka sebelum berangkat," ujar Kepala Desa.
Kemudian, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kayan Hulu, Yuyu Wahyudin, M.Pd, memberikan pesan-pesan penting kepada jama'ah haji. Ia menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan pola makan yang teratur selama menjalankan ibadah haji. Ia juga mengingatkan jama'ah untuk melaksanakan rukun haji dengan tertib dan urut, yaitu: Ihrom, Wukuf, Thawaf, Sa'i, Tahalul, dan Tertib. Sambutan itu juga di rangkai pelepasan calon jamaah haji dari Desa Nanga Payak Kecamatan Kayan Hulu.
"Sebelum melepas Bapak Mahabar dan Ibu Mahani, saya berpesan untuk tetap menjaga kesehatan dan mengikuti pola makan yang baik. Ingatlah rukun haji yang harus dilaksanakan dengan tertib dan urut. Semoga Allah memudahkan segala urusan dan memberikan kekuatan dalam menjalankan ibadah ini," pesan Kepala KUA.
Acara Walimatus Safar sekaligus pelepasan ini dihadiri oleh berbagai pihak, Kepala Desa, Penyuluh Agama Islam, dan tokoh masyarakat setempat. Setelah semua sambutan, acara ditutup dengan doa bersama, memohon kelancaran dan keselamatan bagi jama'ah haji.
Dengan penuh haru, Bapak Mahabar dan Ibu Mahani didoakan oleh keluarga dan masyarakat. Mereka akan segera berangkat tidak lama lagi untuk menunaikan ibadah haji, membawa harapan dan doa seluruh warga Desa Nanga Payak, Kecamatan Kayan Hulu, Sintang. Semoga perjalanan haji Bapak Mahabar dan Ibu Mahani berjalan lancar dan mendapatkan haji yang mabrur.