Pelantikan Kepala KUA Kecamatan Serpong
Daerah

Pelantikan Kepala KUA Kecamatan Serpong

  20 Sep 2024 |   93 |   Penulis : PC Tangerang Selatan|   Publisher : Biro Humas APRI Banten

KENCANA LOKA (Kemenag Tangsel) - Mutasi atau dirotasi adalah hal biasa dalam rangka meningkatkan kualitas kerja ASN. Semua pegawai harus menerima dan siap ditempatkan dimanapun, karena telah menjadi sumpah jabatan dan tanggung jawab sebagai abdi Negara. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya peningkatkan performa kerja Kemenag, bekerja untuk kepentingan lembaga, bukan pribadi.

Demikian disampaikan Kepala Kantor Kemenag Tangsel, Dedi Mahfudin, pada acara pengambilan sumpah dan pelantikan Kepala KUA kecamatan Serpong, Sukronilah, Kamis (19/09/2024) di aula Kantor Kemenag Tangsel.

“Sekali lagi mutasi dan rotasi dalah hal biasa, apalagi adanya kekosongan Kepala KUA kecamatan Serpong pasca wafatnya bapak H. Yazid Busthami. Semoga beliau mendapatkan rahmat Allah SWT,” ujarnya.

Kepala Kantor mengingatkan khususnya kepada Kepala KUA kecamatan Serpong yang baru saja disumpah dan dilantik, bahwa tanggungjawab dan amanah semakin bertambah.

“Jaga amanah itu dengan sebaik-baiknya. Jangan dianggap sumpah jabatan ini hanya seremonial belaka, tapi harus benar-benar diperhatikan. Belajarlah dari masa lalu sebagai pengalaman yang baik untuk referensi atau pijakan dalam menjalankan tugas,” ucapnya.

“Jangan lupa sertakan istri dalam kegiatan Dharma Wanita, karena istri juga memiliki andil dalam kesuksesan karir suami. Jaga marwah kita, jaga nama baik keluarga kita, dan jaga nama baik Kementerian Agama,” imbuhnya.

Hadir pada acara tersebut, Kasubbag TU Kemenag Tangsel, Asep Azis Nasser, para Kepala Seksi, Analis kepegawaian, para Kepala KUA, dan Kepala Madrasah Negeri. (nawawi)

Share | | | |